;

UNIMUS TAPAK SUCI TURNAMEN IV NASIONAL 2024

Poster Kejuaraan Universitas Muhammadiyah Semarang

UNIMUS TAPAK SUCI TURNAMEN IV NASIONAL 2024

Author

Universitas Muhammadiyah Semarang

60 Kontingen

Deskripsi:

UNIMUS TAPAK SUCI TURNAMEN IV NASIONAL 2024 adalah kejuaraan Tapak Suci antar Sekolah/Cabang/Unit Latihan tingkat Pelajar SMP/MTS dan SMA/SMK/MA sederajat se-Indonesia yang bertemakan “Menjaga Tradisi Seni Beladiri Tapak Suci Indonesia Melalui Unimus Tapak Suci Turnamen Sebagai Bentuk Perkaderan Yang Loyal, Berintelektual, Berprestasi dan Berkemajuan” bertujuan untuk membentuk anak muda yang sadar akan budaya bangsa terutama persilatan, sadar akan prestasi diri dan olahraga untuk kebugaran raga. Juga sebagai wadah silaturahmi antar unit latihan agar mengetahui tolak ukur kemajuan Tapak Suci di Indonesia. 

C. PERSYARATAN PESERTA
a. Surat mandat dari Pimpinan Daerah Tapak Suci yang bersangkutan.
b. Formulir pendaftaran (Form A, terlampir)
c. Formulir konfirmasi (Form B/C, terlampir)
d. Biodata manager dan pelatih (Form D, terlampir)
e. Biodata pesilat (Form E, terlampir)
f. Biodata surat pernyataan kontingen (Form F, terlampir)
g. Biodata surat pernyataan persetujuan dan izin orang tua (terlampir)
h. Surat keterangan kesehatan dari Dokter.
i. Surat rekomendasi dari sekolah terkait.
j. Pas foto berwarna ukuran 3x4 menggunakan seragam Tapak Suci.
k. Fotocopy kartu pelajar 1 lembar. Diserahkan secara kolektif oleh Manager/Pelatih setiap kontingen dengan map berwarna biru serta dicantumkan keterangan Nama Kontingen, Nama Manager / Pelatih dan No.HP.
;