;

Kejuaraan Kumbang Malam Championship 2 Tahun 2024

Poster Kejuaraan Partisan Kumbang Malam

Kejuaraan Kumbang Malam Championship 2 Tahun 2024

Author

Partisan Kumbang Malam

14 Kontingen

Deskripsi:

Melalui Pencak Silat, individu dapat mengembangkan kepribadian yang kuat dan mampu menghadapi tekanan sosial. Ini dapat berperan sebagai pencegahan terhadap gejala sosial negatif, seperti kekerasan atau perilaku destruktif, karena praktisi Pencak Silat telah terlatih untuk mengendalikan emosi dan bertindak secara bijaksana. 

Pertandingan Pencak Silat dalam hal ini merupakan sebuah sarana saling mengenal, dan memahami serta tidak ada kata menang dan kalah, akan tetapi tiada lain untuk menjadikan pendewasaan dalam berfikir positif. Dengan ini diharapkan dapat memberikan sugesti dan menanamkan pada pelajar bahwasannya pencak silat adalah salah satu beladiri milik bangsa yang wajib kita pelihara. Begitu pentingnya persatuan dan pemahaman manusia terhadap yang lain maka hemat kami kejuaraan adalah merupakan sarana logis untuk membangun sebuah harapan bersama pengenalan dan pendayagunaan potensi dan skill para genersi muda yang lebih positif. 

Melihat bahwa generasi muda merupakan bagian yang potensial dibidang pembangunan olahraga, maka dengan ini kami bermaksud meyelenggarakan kegiatan ”Kejuaraan Kumbang Malam Championship 2”, sebagai kegiatan pembinaan prestasi yang melibatkan berbagai aspek terkait, maka harus dipersiapkan secara baik dan terencana, oleh karena itu proposal/petunjuk pelaksanaan kegiatan ini dibuat sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

Siswa/Pesilat/Atlet Pelajar berdasarkan golongan umur atau sekolah ; 

·         Usia Dini (umur diatas 10 s.d 12 Thn) atau (SD/MI) 
·         Pra Remaja (umur diatas 12 s.d 14 Thn) atau (SMP/MTs) 
·         Remaja (umur diatas 14 s.d 17 Thn) atau (SMA/SMK/) 
·         Dewasa (umur diatas 17 s.d 35 Thn) atau (Mahasiswa/non Mahasiswa)

;